LOMBOK INSIDER – Tidak lama lagi Hari Valentine yang disebut sebagai hari kasih sayang akan tiba.
Artikel ini menyediakan menu atau resep grilled chicken mushroom sauce yang cocok untuk dihidangkan saat Hari Valentine.
Makanan ini sangat simple untuk dibuat karena selain bahan-bahan dan cara membuatnya, resep grilled chicken mushroom sauce ini juga dibuat dengan cukup menggunakan satu wajan saja.
Di Hari Valentine, sebagian orang merayakan dengan berkumpul bersama keluarga atau teman-teman.
Tentunya momen kebersamaan itu tidak luput dari yang namanya makanan dan minuman. Dan salah satu rekomendasi menu Hari Valentine adalah grilled chicken mushroom sauce.
Pada resep grilled chicken mushroom sauce kali ini dibuat untuk 2 porsi. Berikut resep grilled chicken mushroom sauce ala Chef Devina Hermawan.
resep grilled chicken mushroom sauce
Bahan:
1 pasang dada ayam
2 sdm minyak
2 sdt bawang putih halus / bubuk bawang putih
1 sdm mustard
1 sdm jus lemon / kecap inggris
1 sdt bubuk paprika
¾ sdt garam
1 sdt gula
¼ sdt lada hitam
Bahan saus mushroom:
2 buah jamur shitake
10 buah jamur champignon
4 siung bawang putih halus
5 siung bawang merah halus
Thyme secukupnya
2 sdm mentega
150 ml krim
200 ml air
¼ sdt garam
½ sdt gula
¼ sdt merica
Pelengkap:
1 buah kentang rebus, potong
½ pack baby buncis, rebus
3 siung bawang putih cincang
4 sdm mentega
Parsley, cincang
Lemon
Artikel Terkait
Lebih murah dan 10 menit jadi, berikut resep Tempe Katsu dengan saus asam pedas, dijamin gurih dan lezat
Gak bikin enek, inilah resep Cheese Roll Cokelat Greentea, ide jualan murah 1000-an auto laris manis
Resep kue Nastar ala Chef Devina Hermawan, hidangan spesial Lebaran dengan tambahan keju yang bikin gurih
Resep Kastengel Premium tanpa cetakan ala Chef Devina Hermawan, kue kering yang renyah dan gurih
Ide jualan jajanan modal 34 ribu, bolu vla cokelat yang gak ada matinya, cocok dijual di sekolah atau kampus