Isu teror panah misterius sering muncul di Lombok jelang bulan Ramadhan, Polisi pantau perkembangan medsos

- Selasa, 24 Januari 2023 | 09:52 WIB
Ilustrasi isu teror panah misterius sering muncul di Lombok jelang bulan Ramadhan. (Pixabay/Andreas Grunhofer)
Ilustrasi isu teror panah misterius sering muncul di Lombok jelang bulan Ramadhan. (Pixabay/Andreas Grunhofer)

Lombok INSIDER – Menjelang bulan Ramadhan di Lombok sering terjadi isu panah misterius yang menghebohkan masyarakat.

Masyakarat sering mendapat informasi kabur tentang teror panah misterius dan membuat mereka takut melakukan aktivitas di luar rumah.

Isu teror panah dikabarkan menyasar korbannya secara acak. Masyarakat dihantui informasi adanya dua orang tak dikenal mengendarai sepeda motor dan melepaskan panah besi.

Baca Juga: Puan Maharani ikut Jalan Sehat Porseni NU, pesan penting untuk masyarakat Indonesia

Para pelaku dinarasikan menggunakan busur menggunakan katapel lalu menembakan panah ke arah masyarakat siapapun secara acak.

Dilansir dari koranntb.com, Polda NTB pun selalu dibuat sibuk dengan munculnya hoax teror panah yang bergentayangan di Lombok tersebut.

Ilustrasi isu teror panah misterius sering muncul di Lombok melalui media sosial.
Ilustrasi isu teror panah misterius sering muncul di Lombok melalui media sosial. (pixabay.com/pexel)

Apalagi seing beredar foto-foto korban terkena panah yang diklaim terjadi di Lombok. Padahal hal itu belum terbukti kebenarannya.

Baca Juga: Masjid terbakar di Garut ternyata akibat ulah ODGJ, pelaku mengaku kedinginan dan ingin hangatkan badan

Kepolisian sering mengedukasi masyarakat bahwa kejadian itu bukan di Lombok. Tapi maraknya penyebaran  informasi hoax di media sosial membuat polisi kesulitan menyampaikan penegrtian.

teror panah memang sering terjadi di Kota Bima dan Kabupaten Bima, waktu lampau. Tetapi polisi di sana telah meringkus para pelaku tersebut.

Sementara untuk di Lombok, tidak benar bahwa ada teror panah dengan busur yang menyasar korban secara acak.

 

Ilustrasi polisi menangkap para pelaku busur panah di Bima.
Ilustrasi polisi menangkap para pelaku busur panah di Bima. (Pixabay.com)

Baca Juga: Viral kades bertato di Banjarnegara, ternyata ini alasan warga pilih Hoho Alkaf jadi Kades

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Koranntb.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X