LOMBOK INSIDER - Dibelakang sosok anak yang hebat terdapat Ayah yang hebat. Jika melihat sosok Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril dan Ridwal Kamil maka kata-kata mutiara ini tak bisa terbantahkan.
Bagaimana tidak? Lihat lah bagaimana kebiasaan sehari-hari Ridwan Kamil. Gubernur Jawa Barat itu begitu bersahaja. Rendah hati, sopan, humble, dermawan, homoris, sayang keluarga dan yang terpenting beliau seorang pribadi yang taat beribadah.
Sifat-sifat itu bukan baru Kang Emil, sapaan akrabnya, miliki setelah Eril pergi. Melainkan sejak kecil, sejak dia di didik oleh orang tuanya yang merupakan anak dari seorang ulama terkenal di Jawa Barat (atau kakek Ridwan Kamil). Bisa dibayangkan, bagaimana ayah Ridwan Kamil yang notabenenya anak seorang ulama, sudah pasti kental dengan didikan agama.
Sama halnya dengan Eril, bagaimana kita melihat sosok Eril yang sholeh, humble, santun, dermawan dan rendah hati. Semua itu bisa tercipta karena Ridwan Kamil dan Atalia Praratya berhasil dalam mendidik Eril, sebagaimana orang tua Ridwan Kamil yang berhasil mendidik dirinya.
Mengingat begitu kuat sosok Ridwan Kamil melekat di benak masyarakat, membuat satu kejadian lucu muncul dalam vidoe TikTok yang viral baru-baru ini. Dimana dalam video itu ada anak kecil yang sedang bernyanyi nama-nama malaikat.
"Jibril Mikail, Ridwan Kamil...." ucapnya.
Dan nyanyian ini langsung terhenti oleh tawa ngakak dari yang menvideokan, diduga ibu dari anak itu.
Ya, video begitu singkat, tapi bikin ngakak siapa aja yang menontonnya. Pasalnya anak itu menyebut nama Ridwan Kamil sebagai salah satu malaikat setelah Malaikat Jibril dan Mikail. Kocak benar, sampai-sampai Ridwan Kamil memuat video kocak itu di akun Facebooknya pagi ini.

Entah anak itu sengaja atau salah sebut, atau memang demam Ridwan Kamil sudah merembet ke anak-anak. Wallahualam.
Tapi yang pasti apapun yang dilakukan Ridwan Kamil dan keluarganya selalu mendapat dukungan dari warganet dan masyarakat. Buktinya, dari ribuan komentar yang muncul di setiap postingan Ridwan Kamil, Atalia Praratya dan Zara, atau pun postingan yang menyangkut mereka, tidak satu pun ada komentar negatif muncul.
Seperti postingan video nama-nama malaikat ini, semua komentar mendukung Ridwan Kamil disebut malaikat.
Artikel Terkait
Jenguk Eril, Ridwan Kamil dan Atalia malah di serbu ribuan peziarah
Ricis murka, suami dapat surat cinta dari mantan pacar
Kamar tidur Eril tetap wangi Bagaimana kondisinya sekarang? Yuk kita simak...
Mulai sayang, Atalia utus ajudan untuk kawal Nabila
Sedih, Surat perpisahan Ridwan Kamil untuk Eril
Niat hati mengucapkan selamat ultah ke Presiden Jokowi, Rian D'Masiv malah salah tag ke Sutradara Joko Anwar
Cucu Presiden Jokowi dapat kado spesial dari Prabowo
Akun IGnya pulih, Kini giliran Ridwan Kamil goda Zara