Untuk pertama kalinya, Chelsea FC akan adakan buka bersama Ramadhan 2023 di Stadion Stamford Bridge

- Senin, 20 Maret 2023 | 19:28 WIB
Klub sepakbola  Chelsea FC akan melakukan buka bersama Ramadhan pada 26 Maret mendatang di Stamford Bridge.  (Instagram @chelseanewsambassador)
Klub sepakbola Chelsea FC akan melakukan buka bersama Ramadhan pada 26 Maret mendatang di Stamford Bridge. (Instagram @chelseanewsambassador)

LOMBOK INSIDER - Chelsea FC, klub sepak bola Inggris ini akan melakukan iftar atau buka bersama di stadion Stamford Bridge Fullham Road, pada Minggu, 26 Maret mendatang.

Buka bersama yang dilakukan Chelsea FC dan Chelsea Foundation ini juga sebagai bagian dari kampanye 'No To Hate'

Kampanye tersebut merupakan program kesetaraan, keragaman dan inklusi di seluruh klub untuk menghilangkan semua kebencian dan diskriminasi serta bertujuan untuk mengedukasi semua pemangku kepentingan di dalam dan di luar Chelsea FC dan sepak bola.

Baca Juga: Mendag Zulkifli Hasan musnahkan barang bekas impor Rp10 triliun, begini kata netizen

Sekaligus mempromosikan toleransi beragama adalah salah satu area fokus utama No To Hate, dengan festival keagamaan lainnya yang tercatat dan disorot sepanjang tahun kalender.

Kepala Yayasan Chelsea Simon Taylor, mengungkapkan kegembiraannya bisa melaksanakan buka bersama dengan umat muslim pada tahun ini.

“Saya senang mengumumkan 'Open Iftar' kami bersamaan dengan Ramadan Tent Project, dan kami sangat bangga menjadi klub Premier League pertama yang melakukannya," ungkap Simon Taylor dikutip Lombok Insider Instagram @chelseafc.

Baca Juga: Lowongan kerja Bank terbaru Maret 2023 mulai dari BUMN hingga swasta, buruan daftar sebelum tutup

Mengenal Ramadhan dan komunitas Muslim bagi kami adalah aspek penting dari pekerjaan kami dalam mempromosikan toleransi beragama.

Chelsea FC ajak umat Islam buka puasa bersama di Stadion Stamford Bridge
Chelsea FC ajak umat Islam buka puasa bersama di Stadion Stamford Bridge ((chelseafc.com))

"Dan saya berharap dapat menyambut semua orang pada hari Minggu 26 Maret mendatang," tutur Simon Taylor.

Acara buka bersama pada Ramadhan tersebut juga akan diikuti oleh masjid-masjid lokal yang berada di London Inggris.

Baca Juga: Penyanyi Indonesia dipaksa bayar pajak saat menang lomba nyanyi di Jepang

Dan pada acara buka bersama nantinya juga berkumpulnya para anggota komunitas muslim Chelsea seperti para suporter dan anak-anak sekolah dan tidak ketinggalan para staf klub.

The Blues yang berlambang kepala singa dan mawar ini adalah sebagai tim pertama di League Premiere yang menggelar acara buka bersama. Semoga sukses Chelsea.***

Halaman:

Editor: St Shofia Munawaroh JI

Sumber: Instagram @chelseafc

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X