LOMBOK INSIDER - Pasangan artis Alyssa Soebandono dan Dude Harlino, saat ini merupakan salah pasangan artis yang rumah tangganya jauh dari gosip miring dan isu perselingkuhan.
Seperti diketahui, Alyssa Soebandono dan Dude Harlino menikah pada tahun 2014 lalu. 8 tahun menikah, keduanya sudah mempunyai dua anak yang ganteng ganteng.
Dude Harlino sendiri, sebelum menikah dengan Alyssa Soebandono pernah dikabarkan berpacaran dengan artis cantik Naysilla Mirdad. Dan Alyssa Soebandono pun sukses menyingkirkan Naysilla Mirdad dari hati Dude Harlino.
Dan usai 8 tahun lalu berhasil gaet hati Dude Harlino dari pelukan Naysilla Mirdad, Alyssa Soebandono bocorkan rahasia keutuhan rumah tangganya yang adem ayem dan jauh dari gosip miring.
Kira-kira apa ya rahasia Alyssa Soebandono keutuhan rumah tangganya yang adem ayem dan jauh dari gosip miring?
Hal itu dibagikan Alyssa Soebandono melalui akun Instagram @ichasoebandono. Dalam unggahannya, Alyssa Soebandono tampak membagikan sebuah potret bersama sang suami, Dude Harlino.
Keduanya tampak harmonis meski dalam sebuah foto. Bahkan, Alyssa Soebandono terlihat menatap mesra sang suami sembari menunjukkan senyum semringahnya.
Sedangkan Dude Harlino tampak menatap ke arah langit saat berpose di depan kamera. Pada keterangan foto, Alyssa Soebandono tampak membocorkan rahasia rumah tangganya bersama Dude Harlino selama 7 tahun jadi sepasang suami istri.
Ia juga tampak menyinggung mengenai perbedaan dirinya dan Dude Harlino. Tak hanya itu, Alyssa juga mengungkapkan mengenai indahnya rumah tangganya bersama Dude Harlino yang saling menguatkan satu sama lain sehingga bisa bertahan sampai sekarang ini.
Baca Juga: Mengeluh karena bertubuh gendut, Sandra Dewi malah panen hujatan karena dianggap humblebrag
"Ada kalanya kita bercanda. Pun ada saat di mana perbedaan hadir. Perjalanan ini bukan tentang siapa yang di depan. Apalagi tentang siapa yang lebih tahu maka ia yang benar. Jalan setapak ini memberi arti," ujarnya seperti dikutip Lombok Insider pada Kamis 24 November 2022.
"Selaraskan niat untuk saling mengisi. Memperbaiki segala kekurangan tanpa lelah. Sehati karena memahami. Indah saling menguatkan dalam sulit. Yang akan selalu membuat tangan ini berpegangan. Semakin erat. Bukan hanya aku. Ataupun kamu. Tapi kita," lanjutnya.
Alyssa Soebandono mengakui, meski sudah memiliki dua orang anak ia masih sering kali bersifat kekanak-kanakan. Namun, sang suami tidak pernah mempermasalahkan sikap Icha sapaan akrab Alyssa Soebandono tersebut.
Artikel Terkait
Dude Harlino bongkar tabiat Alyssa Soebandono selama 8 tahun menikah, hingga terlihat kurus dan pucat
Netizen bandingkan kondisi Alyssa Soebandono dengan Lesti yang makin kurus, Dude Harlino angkat bicara
Ini 11 sinetron yang dibintangi Alyssa Soebandono, pernah jadi artis papan atas sebelum dinikahi Dude Harlino
Tubuh kurus disebut tekanan batin usai menikah, ini 7 potret mesra Alyssa Soebandono dan Dude Herlino
Dude Harlino kasih paham netizen, Alyssa Soebandono tidak sakit dan tertekan, memang begitu kondisinya
Tak disangka beginilah perjalanan hijrah dan janji suci Alyssa Soebandono-Dude Herlino, hingga istri kurus
6 pria tampan yang pernah hadir dikehidupan percintaan Alyssa Soebandono, no 2 bikin kaget dan ga nyangka !
Luar biasa reaksi Dude Herlino saat tubuh Alyssa Soebandono disebut kurus kering, Itu bentuk sayang penggemar
Tak senang Alyssa Soebandono kena body shaming, Dude Herlino beri klarifikasi terbaru yang bikin geger
Disangka hidup susah hingga kurus kerempeng , ini 5 potret kemewahan rumah Alyssa Soebandono yang buat kaget