LOMBOK INSIDER - Inul Daratista sukses menggoyang Now Playing Festival 2023 Week 1 hari kedua Sabtu 4 Maret 2023 malam di Lapangan Pussenif, Kota Bandung.
Goyang 'ngebor' begitu masyarakat menyebutnya. Inul bergoyang menghentak-hentakan pinggulnya, membelakangi dan berenergi sampai bikin sekitar 10 ribuan penonton bersorak heboh.
Beberapa lagu andalannya ia bawakan selama tampil di panggung Now Playing Festival 2023 seperti 'Dikocok-kocok', 'Goyang Inul' dan 'Buaya Buntung'.
Baca Juga: Now Playing Festival 2023: Fiersa Besari akui album terbarunya tidak laku, Ternyata ini alasannya
Dengan stelan celana training biru ketat dengan bagian bawah terbelah, Inul Daratista mengaku senang bisa konser lagi di Kota Bandung setelah sekian lama.
“Apa kabar Bandung? Senang banget aku bisa balik lagi ke Bandung. Kita nyanyi sama-sama, ya. Goyang semuanya!” kata Inul Daratista saat menyapa para penonton.
Dalam konser tersebut, Inul Daratista juga mengaver lagu milik legenda campursari, Didi Kempot. “Kalian pasti tahu lagu ini, ini lagu punya 'Lord' Didi Kempot, beliau senior saya yang saya hormati,” kata Inul Daratista di panggung.
Ia juga membawakan salah satu lagu dari musisi legendaris Bandung yakni Jamrud berjudul "Pelangi di Matamu" dengan remix dangdut tentunya.
Aldyth Maulana Noor Ihza (24) salah satu penonton Now Playing Festival 2023 mengaku sangat puas apalagi melihat Inul Daratista yang sudah ia idolakan sejak lama.
"Gila sih pecah banget Inul Daratista, terimakasih Now Playing Festival ikut mengembalikan dangdut jadi populer lagi di kalangan milenial seumuran saya," ujarnya.
Adapun Now Playing Festival 2023 ini merupakan ajang hiburan bergengsi dan termasuk satu di antara festival musik terbesar di Indonesia.
Selain pertunjukan musik, Now Playing Festival 2023 juga diramaikan dengan adanya aktivasi menarik yang menambah semarak dan meriah festival tersebut seperti lukis wajah gratis, live karaoke hingga fotobox.
Artikel Terkait
Now Playing Festival 2023 Week 1 berlangsung meriah! Ada Inul Daratista, Vierratale hingga Boys Like Girls
Now Playing Festival 2023: Fiersa Besari akui album terbarunya tidak laku, Ternyata ini alasannya
Now Playing Festival 2023: Fiersa Besari sebut penonton lakukan kesalahan jika membawa pasangan, ini alasannya
Ayu Ting Ting hadiahi 4 penonton Now Playing Festival 2023 sebuah pelukan mesra: Bekasnya jangan disabunin ya
Now Playing Festival 2023: Vokalis Boys Like Girls minta penonton berhenti merekam bandnya dengan ponsel