LOMBOK INSIDER – Siapa yang tak kenal dengan pasangan selebriti kaya raya Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dikenal sebagai pasangan selebriti yang mempunyai kekayaan melimpah di usia yang masih terbilang muda.
Bukti mereka seolah memiliki uang tak berseri sering dipamerkan di depan publik, seperti yang terbaru, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memperlihatkan kompor berharga fantastis.
Baca Juga: Indonesia didaulat miliki jomblo terbanyak di Asia Tenggara, Berikut 7 efek menjomblo
Harga kompor baru milik keluarga Sultan Andara tersebut bahkan seharga mobil mewah, yakni miliaran rupiah.
Dikutip dari akun Instagram Insta_Julid, Sabtu, 25 Maret 2023, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad memperlihatkan kompor mewah miliknya yang berada di dapur.

Kompor tersebut baru saja datang dan tampak belum digunakan untuk memasak sama sekali.
Baca Juga: 7 Cara mencegah dehidrasi selama ibadah puasa supaya tetap fit sepanjang hari
“Nice nice I like it,” kata Nagita sambil memegang kompor seharga miliaran tersebut.
Selanjutnya, sang suami Raffi Ahmad juga ikut menunjukkan kompor untuk istrinya tersebut.
“Ini kompornya Gigi nih, gawat. Kompor satu miliar guys,” kata Raffi Ahmad sambil tertawa.
Baca Juga: Resep menu takjil Ramadhan, cilok bumbu kacang yang enak disantap saat berbuka
Hingga kini, Raffi dan Nagita belum membocorkan merek kompor tersebut, namun sebagai informasi, kompor berharga miliaran saat ini dipegang oleh La Cornue dan Molteni Range Cooker.
Kedua kompor tersebut masing-masing dibandrol dengan harga mencapai hingga Rp7,6 miliar dan Rp1,8 miliar.***
Artikel Terkait
Dorong transisi energi, pemerintah berikan paket kompor listrik senilai Rp1,8 juta per keluarga, cek syaratnya
Mulan Jameela kritik kebijakan konversi kompor LPG ke kompor listrik, Netizen: terimakasih sudah mewakili kami
Siap-siap, kompor gas akan diganti jadi kompor listrik
Merasa ada andil begini ungkapan syukur Mulan Jameela usai konversi kompor LPG 3 kg ke kompor listrik batal
Jokowi beberkan alasan konversi kompor listrik belum bisa sekarang